EPORTALNEWS-Jakarta - Demonstrasi buruh akan digelar di Jalan Jenderal Gatot Subroto depan Gedung DPR, Jakarta. Lalu lintas dialihkan ke arah Jalan Gerbang Pemuda.
Kendaraan dari arah Pancoran yang hendak menuju Slipi dialihkan ke Jalan Gerbang Pemuda. Pantauan di lokasi, Rabu (2/10/2019) pukul 08.45 WIB, arus lalu lintas ramai lancar.
Arus lalu lintas di tol dalam kota pada kedua arah terpantau lancar. Jalan Jenderal Gatot Subroto dari arah bawah Jalan Layang (Flyover) Ladokgi hingga Gedung DPR sudah kosong.
Terlihat plastik pembatas jalan sudah ditempatkan di bawah jembatan layang ini. Di depan Restoran Pulau Dua, beton pembatas jalan (MCB) juga dipasang, ada pula kawat berduri yang direntangkan.
Di sini terdapat mobil komando demonstran. Sekitar 10 orang dari massa serikat buruh berseragam hitam sudah hadir di lokasi.
0 komentar:
Posting Komentar